wisata jawabarat

Batu Karas Pangandaran

 Pantai Batu Karas Pangandaran Yang Tenang

PANTAI Batu Karas Pangandaran terletak di Desa Batukaras Kecamatan Cijulang, sekitar 34 Km dari Pangandaran. Pantai ini disebut-sebut sebagai perpaduan antara objek wisata Pangandaran dan Batu Hiu.  Batu Karas menawarkan suasana alam yang tenang, gelombang laut yang bersahabat dengan pantainya yang indah.


Pantai ini sangat cocok untuk liburan keluarga. Anda dapat menyaksikan anak-anak Anda bermain-main di tepian pantai sambil membangun istana dari pasir, atau cuma sekedar berjemur.

Jika dibandingkan dengan Pantai Pangandaran, memang jumlah kunjungan wisatawan ke Pantai Batu Karas relatif lebih sepi. Tetapi inilah kelebihannya.  Kita bisa menikmati pantai dengan suasana santai dan tenang.

Menuju Pantai Batu Karas Pangandaran

Bila anda menggunakan kendaraan pribadi atau mobil sewaan, setiba di Pangandaran, ambilah arah menuju Cijulang. Tidak terlalu sulit mencapai lokasi ini sebab tersedia banyak petunjuk arah.

Jika Anda memilih menggunakan transportasi umum, maka Anda harus tiba dahulu di terminal Pangandaran. Dari terminal, perjalanan dilanjutkan dengan menggunakan minibus tujuan Cijulang.


Dari Cijulang, satu-satunya transportasi yang dapat membawa Anda sampai ke pantai adalah dengan menggunakan ojek.  Tarifnya sekitar Rp 30 ribu atau bisa dinegosiasikan.

Ombak Yang Menantang di Pantai Batu Karas

Meski terkenal dengan airnya yang tenang, tetapi pantai Batu Karas memiliki ombak laut yang menantang. Sehingga pantai ini populer di kalangan peselancar. Sebagian bahkan menyebutnya sebagai Bali Kecil.

Situs www.wannasurf.com, merating pantai ini 3.5 dari 5 bintang. Menurut situs tersebut, ombak di pantai Batu Karas cocok untuk kelas pemula dan menengah. Sedangkan untuk peselancar yang sudah mahir pantai ini terlalu mudah untuk ditaklukkan.

Istimewanya, pantai ini memiliki sebuah teluk kecil sehingga peselancar tidak perlu repot mendayung terlalu jauh menuju titik awal gelombang.

Bagi yang ingin belajar, dapat dengan mudah menjumpai persewaan perlengkapan berselancar di sana. Juga instruktur berpengalaman yang akan mengajarkan para pemula.Terdapat 3 titik favorit para peselancar, yaitu: Bulak Pendak, Legok Pari dan Karang.

Bulak Pendak ditujukan bagi para peselancar profesional karena memiliki gelombang yang tinggi dan panjang. Untuk mencapai lokasi ini, peselancar harus menyewa perahu terlebih dahulu.

Legok Pari adalah titik yang paling populer karena cukup aman mengingat ombaknya yang tidak begitu tinggi. Cocok bagi pemula.

Sedangkan di Karang hanya bisa dilakukan ketika air laut sedang mengalami pasang saja.


Sumber : alampriangan.com 

Uploader : Septian Nugroho

About Unknown

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.