Berwisata ke pantai
tidak harus selalu ke Bali atau Lombok, di pulau Jawa pun ada banyak
pantai-pantai yang indah dan menarik untuk di eksplor. Salah satunya
adalah pantai yang ada di pulau Sempu. Keindahan pantai Sempu akan membuat anda terkagum-kagum dan merasa terpukau. Pulau Sempu berada tidak jauh dari pantai Sendang Biru.
Tepatnya 80 km dari kota Malang. Pulau ini ditumbuhi dengan pepohonan
tropis yang merupakan cagar alam yang dikelola oleh Balai Konservasi
Sumber Daya Alam Jawa Timur dan Departemen Kehutanan Indonesia. Tempat
ini sudah diakui sebagai cagar budaya sejak pada masa pemerintahan
Hindia Belanda.
Salah satu yang menjadi daya tarik dari pantai Sempu ini adalah
Laguna Segara Anakan yang terletak kira-kira 2,5 km arah selatan pulau.
Laguna seluas 4 hektar ini tersembunyi oleh hutan tropis yang lebat.
Tidak bisa dipungkiri bahwa laguna ini merupakan tempat yang menawan dan
begitu indah. Mata anda akan dimanjakan oleh pemandangan pasir yang
putih dan birunya air yang tenang dan terpisah dari lautan lepas karena
dikelilingi oleh batu karang. Karena airnya yang tenang itulah, tempat
ini merupakan tempat yang sempurna untuk berenang. Lokasinya terpencil
dan jauh membuat tempat ini serasa privat dan seperti milik sendiri.
Kalau anda ingin merasakan keindahan pantai Sempu
lebih lama dan ingin menginap, maka satu-satunya pilihan adalah anda
harus berkemah di pulau ini. Karena termasuk dalam kawasan cagar alam,
pulau Sempu tidak menyediakan fasilitas wisata dalam bentuk apapun.
Ketika anda memutuskan untuk menginap diisni, jangan lupa untuk
mendaftar terlebih dahulu di pos cagar alam. Tentunya, jangan lupa pula
untuk menyiapkan segala kebutuhan logistik yang diperlukan dan peralatan
kemah yang lainnya. Di pulau ini terdapat sejumlah monyet yang
berkeliaran. Maka dari itu anda harus berhati-hati supaya barang bawaan
dan persediaan makanan yang anda bawa ketika berkemah tidak dicuri oleh
monyet-monyet tersebut. Kalau anda ingin menginap di hotel, maka anda
bisa menginap di hotel yang berada di kota Malang.
Tidak hanya Laguna Segara Anakan saja yang menjadi daya tarik di
pulau Sempu. Ada juga pantai Waru-waru, Telaga Lele (sebuah danau air
tawar yang dihuni oleh banyak ikan lele), Tiger Cave, Pantai Pasir
Panjang, Pantai Pasir Kembar, Pantai Fresh Water, dan Telaga Sat.
Semuanya dijamin indah dan akan membuat anda terkagum-kagum serta merasa
betah berada di pulau Sempu. Untuk menikmati keindahan pantai Sempu,
anda harus membuat surat izin terlebih dahulu. Hal ini karena pulau
Sempu merupakan cagar alam dan bukanlah tempat liburan. Sehingga anda
harus membaut janji terlebih dahulu kalau ingin membuat perjalanan ke
pulau Sempu.
Sumber : indonesiaexplorer.net
Uploader : Septian Nugroho
0 comments:
Post a Comment