jawa tengah

Wisata Pantai di Jawa Tengah Paling Populer Dikunjungi

 Sunset di Pantai Marina Semarang

Pantai Marina terletak di Kota Semarang ini memiliki daya tarik pada panoramanya yang asri dan teduh. Pantai Marina awalnya hanya berupa hutan bakau dan tambak hingga akhirnya pemerintah setempat melakukan reklamasi dan kemudian mengubahnya menjadi sarana rekreasi. Hasi reklamasi tersebut menghasilkan perumahan, pertokoan, serta aera perkantoran dekat pantai bagian selatan.Akses menuju lokasi pantai ini sangat mudah, bahkan hanya butuh waktu 20 hingga 30 menit dari pusat kota. Pantai Marina dibuka untuk umum selama 24 jam. Anda dapat datang kapan saja datang ke pantai ini tanpa batasan waktu.

Misalnya, pagi hari untuk berolahraga, sore hari untuk menikmati sunset, atau malam hari untuk menikmati aneka ragam kuliner di sekitar kawasan pantai. Salah satu pantai di Jawa Tengah yang populer ini menawarkan banyak aktivitas, misalnya memancing atau berkeliling naik perahu. Tersedia juga persewaan mobil balap dan ban untuk berenang. Kawasan Pantai Marina ini tidak terasa panas karena tumbuh berjajar pepohonan yang rindang. Duduk bersantai sembari menyaksikan debur ombak menghantam tembok pembatas serta berfoto adalah kegiatan lain yang disukai banyak wisatawan di pantai ini.

Sumber:www.initempatwisata.com

Uploader:Eva

About Unknown

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.