Jogjakarta memiliki banyak tempat untuk menikmati keindahan malam seperti, Titik Nol Kilometer Malioboro, Alun-alun Kidul atau Alkid, Taman Pelangi, dan masih banyak lagi tempat menarik lainnya. Salah satu tempat populer untuk menikmati malam di Jogja sambil menikmati keindahan alam Indonesia adalah di Bukit Bintang. Tempat ini sangat terkenal oleh berbagai kalangan sebagai salah satu tempat terindah di Jogja.
Bukit Bintang merupakan sebuah bukit dikawasan Bukit Patuk di perbatasan Bantul dan Gunung Kidul. Bukit ini lokasinya berada di pinggir Jalan Raya Wonosari – Jogja sehingga ramai oleh para wisatawan yang datang dari berbagai daerah atau para pengendara yang sekedar mampir untuk menikmati menikmati keindahan Kota Jogja saat malam hari. Ketika malam hari lampu-lampu kota Yogyakarta yang menyala menambah keindahan suasana.
Banyak muda-mudi yang memadu kasih datang ke lokasi ini, rombongan muda-mudi juga menjadikan tempat ini untuk berkumpul. Selain itu orang dewasa juga banyak yang datang ke Bukit Bintang untuk menghabiskan malam di tempat ini. Sebenarnya, di sore hari pun sudah banyak pengunjung yang datang ke bukit ini. Mereka datang untuk menikmati matahari terbenam yang sangat indah dan kemudian menikmati indahnya lampu-lampu kota Jogja yang berkelap-kelip laksana bintang-bintang di langit yang gelap.
Para pengunjung memiliki berbagai cara untuk menyaksikan pemandangan indah kota Jogja di malam hari, ada yang hanya datang sembari duduk-duduk di lokasi yang telah disediakan di pingir jalan, ada juga yang datang sambil menikmati santapan kuliner yang tersedia di rumah makan atau warung yang ada karena banyak pengunjung yang datang tidak hanya sekedar untuk menikmati pemandangan juga datang untuk menikmati kuliner yang ada di Bukit Bintang. Banyak rumah makan, warung, angkringan, maupun pedagang jagung bakar yang tersedia di sana sehingga para pengunjung dapat menikmati keindahan Kota Jogja sembari menyantap makanan yang telah dipesan.
Jika Anda ingin melihat Kota Jogja dari atas pada malam hari, melihat bintang-bintang yang menghiasi daratan Jogja maupun bintang-bintang yang ada di langit, Anda dapat berkunjung ke lokasi ini bersama pasangan, teman, keluarga atau rombongan. Dijamin Anda tidak akan menyesal telah datang ke bukit ini.
Sumber : njogja.co.id
Uploader : Septian Nugroho
0 comments:
Post a Comment